My Jerusalem Volume 2


My Jerusalem Volume 2 telah dilaksanakan dengan meriah pada 26 April 2025, tepatnya pukul 14.00. Acara yang berfokus pada ikatan keluarga ini sukses dihadiri oleh 107 peserta, menciptakan ruang kebersamaan yang hangat antara orang tua dan anak.
Melalui berbagai aktivitas interaktif yang menyenangkan, kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan dan membangun komunikasi yang lebih dalam dalam keluarga. Keberhasilan acara ini menjadi bukti komitmen kami dalam mendukung terwujudnya keluarga-keluarga yang harmonis dan penuh kasih.

